Selasa, 04 Desember 2012

Sejarah Microsoft Word

Microsoft Word merupakanprogram pengolah kata yang banyak dipergunakan selain WordStar, AmiPro, WordPerfect dan lain-lain. Dalam hal ini Ms. Word lebih banyak menyediakan fasilitas kemudahan dalam penggunaannya, mempunyai tampilan yang menarik dalam keluarannya, dan lain-lain. Program aplikasi Ms. Word mempunyai ciri khas, yaitu ikonnya berbentuk huruf W dan ekstensinya adalah doc.

Tahun 1981-1990

Banyak ide dan konsep Word diambil dari Bravo yakni pengolah kata berbasis grafik pertama yang dikembangkan di Xerox Palo Alto Research Center (PARC). Pencipta Bravo, Charles Simonyimeninggalkan Xerox PARC dan pindah ke Microsoft pada 1981. Simonyi juga menggaet Richard Brodie dari PARC. Pada 1 Februari 1983 pengembanganMulti-Tool Word dimulai.
Setelah diberi nama baru Microsoft Word, Microsoft menerbitkan program ini pada 25 Oktober 1983 untuk IBM PC. Saat itu dunia pengolah kata dikuasai oleh WordPerfect dan juga WordStar.
Word memiliki konsep "What You See Is What You Get" atau WYSIWYG dan merupakan program pertama yang dapat menampilkan cetak tebal dan miring pada IBM PC. Word juga banyak menggunakan tetikus yang saat itu tidak lazim sehingga mereka menawarkan paket Word-with-Mouse.
Word untuk Macintosh, meski memiliki banyak perbedaan tampilan dari versi DOSnya, diprogram oleh Ken Shapiro dengan sedikit perbedaan dari kode sumber versi DOS yang ditulis untuk layar tampilan resolusi tinggi dan printer laser, meskipun belum ada produk seperti itu yang beredar untuk publik. Setelah Word for Macintosh dirilis pada tahun 1985, program tersebut mendapatkan perhatian yang cukup luas dari masyarakat pengguna komputer. Microsoft tidak membuat versi Word 2.0 for Macintosh untuk menyamakan versi dengan Word untuk sistem atau platform lainnya.
Versi selanjutnya dari Word for Macintosh adalah Word 3.0 yang dirilis pada tahun 1987. Versi ini mencakup banyak peningkatan dan fitur baru tapi memiliki banyak bug. Dalam hanya beberapa bulan, Microsoft mengganti Word 3.0 dengan Word 3.01 yang jauh lebih stabil. Lalu Word 4.0 yang dirilis pada tahun 1989 merupakan versi yang sangat sukses dan juga stabil digunakan.


Tahun 1990-1995
Pada rentang tahun ini, Word for Windows diluncurkan. Versi pertama dari Word for Windows dirilis pada tahun 1989 dengan harga 500 dolar AS. Dengan dirilisnya Microsoft Windows 3.0 pada tahun selanjutnya, penjualan pun akhirnya terdongkrak naik.


Tahun 1996-2007

Pada rentang tahun tersebut Microsoft Corp melakukan pengembangan lagi yaitu pada tahun 1997 (Office 97) disediakan dalam bentuk 2 versi, yaitu Professional dan Small Business. Pada versi ini Office Assistant muncul untuk pertama kali pada tahun 1999 (Office 2000) yang memiliki penambahan sebanyak 2 edisi dari Office 97. Office 2000 terdiri dari edisi Standar, Professional, Small Business dan Premium. Pada tahun 2001 (Office XP) memiliki 4 edisi tetapi memiliki fungsi pengenalan tulisan dan suara. Office Assistant secara default tidak diaktifkan. Pada tahun 2003 tepatnya bulan Desember 2003 Microsoft secara resmi mengeluarkan paket program aplikasi Office 2003 yang memiliki beberapa edisi, yaitu Microsoft Office 2003 Professional Edition, Small Bussines Edition, Standard Edition dan Student and Teacher.

Sampai saat ini Microsoft telah mengeluarkan versi terbarunya yakni dengan merilis kembali program Microsoft Office menjadi Office 2007. Pada Office 2007 banyak perubahan baik pada menu bar maupun toolbar, namun demikian fungsi-fungsinya sama dengan versi-versi sebelumnya bahkan ada beberapa penambahan fitur baru.

0 komentar:

Posting Komentar